- Bacaan I: Yes 61:1-2a; 10-11
- Bacaan II: 1Tes 5:16-24
- Bacaan Injil: Yoh 1:6-8; 19-28
Renungan
Kehadiran dan keberadaan Yohanes Pembaptis di tengah-tengah orang Yahudi memang mengundang banyak pertanyaan. Ia mempermandikan banyak orang meskipun ia bukan Elia. Namun, Yohanes dengan terus terang mengakui bahwa ia bukan Sang Mesias itu, dan permandian yang diberikannya itu adalah permandian pertobatan. Ia mengajak orang-orang di sekitarnya supaya bertobat dan semakin mendekatkan diri kepada Allah. Dengan bertobat, seseorang akan layak untuk menerima Yesus, Sang Mesias, yang akan datang itu.
Yesaya, sebagai nabi, mengajak setiap orang untuk bertobat agar mereka sungguh-sungguh mempersiapkan diri untuk disucikan dan dimurnikan oleh Sang Mesias.
Ternyata, banyak orang yang memberikan dirinya untuk dipermandikan oleh Yohanes. Dan dalam kehidupannya, mereka sungguh belajar untuk mempersiapkan diri supaya pantas menyambut Sang Mesias, yaitu Yesus yang akan datang dalam hidup mereka.
Ajarilah aku, ya Tuhan, untuk mempersiapkan diri menyambut kehadiran dan kedatangan-Mu di dunia ini. Amin.
Diambil dari Ziarah Batin 2008
0 comments:
Posting Komentar